Info Populer 2022

Candi Gedong Songo Semarang, Candi Dengan Pemandangan Alam yang Bagus

Candi Gedong Songo Semarang, Candi Dengan Pemandangan Alam yang Bagus
Candi Gedong Songo Semarang, Candi Dengan Pemandangan Alam yang Bagus
Candi Gedong Songo Semarang, Candi Dengan Pemandangan Alam yang Bagus, - Mengapa Candi Gedong Songo, kami sebut sebagai candi untuk pecinta wisata alam? Nah, bagi Anda yang merupakan pecinta alam, tentu suka melihat pemandangan alam yang indah bukan? Ketika Anda berkunjung ke candi ini, di sekitar candi merupakan alam yang indah, mulai dari pemandangan hutan pinus, kabut tipis, hingga pepohonan hijau, merupakan kombinasi yang tidak dapat dipisahkan. Anda pasti akan menyukainya! Mari baca selengkapnya.

 Candi Dengan Pemandangan Alam yang Bagus Candi Gedong Songo Semarang, Candi Dengan Pemandangan Alam yang Bagus

Wisata Candi Gedong Songo Semarang

Sejarah Candi Gedong Songo


Candi Gedong Songo dibangun di abad ke sembilan Masehi, nama candi ini dibuat menggunakan bahasa Jawa. Bagi Anda yang mengerti bahasa Jawa tentu sudah tidak asing lagi dengan kata “Gedong” dan “Songo”. Di mana gedong itu berarti bangunan atau rumah, sementara songo itu berarti sembilan. Jika diartikan seluruhnya Gedong Songo itu berarti 9 bangunan, dalam hal ini 9 kelompok bangunan. Sekarang sudah semakin penasaran bukan ? Berikut adalah informasi tentang Wisata Candi Gedong Songo di Kabupaten Semarang ala tempatwisatadaerah.blogspot.com.



Pemandangan di Candi Gedong Songo


Karena berada di dataran tinggi, suhu udara di wilayah Gedong Songo sangat dingin, yakni 19 – 270 Celcius. Mungkin bagi Anda yang tak kuat dengan suhu dingin, sebaiknya menyiapkan baju hangat. Akan lebih baik lagi jika menggunakan kaos kaki, sarung tangan, dan sepatu olahraga juga. Namun sesungguhnya suhu dingin ini menjadikan tempat ini lebih cocok lagi sebagai wisata alam dataran tinggi, jauh dari yang namanya polusi udara, bebas kebisingan kendaraan juga. Selain candi yang lokasinya tersebar, pemandangan alam yang sangat indah dan alami, hutan pinus, kabut, Anda juga akan menemukan mata air dengan kandungan belerang. Dahulu pernah ada yang menyebutkan jika belerang ini bagus untuk mengatasi sakit kulit. Sekarang, mari membahas mengenai candinya.

Candi Gedong I


Jika Anda hendak menuju candi Gedong I, Anda perlu berjalan 200 M menggunakan jalan setapak naik. Ada juga jasa transportasi kuda jika Anda lelah dan ingin menikmati pemandangan Candi Gedong Songo tanpa harus berjalan kaki.

Sedikit informasi, pada tahun 1740, kompleks candi ini ditemukan oleh Loten. Dan pada tahun 1804, seseorang yang bernama Raffles mencatat kompleks ini menggunakan nama Gedong Pitoe, kenapa bukan Gedong Songo? Karena dulu yang ditemukan hanya 7 kelompok bangunan saja. Tahun 1925 Van Braam pun membuat publikasi, tahun 1865 Hoopermans dan Friederich membuat tulisan mengenai Gedong Songo. Tahun 1908 dilanjutkan Van Stein Callenfels yang meneliti kompleks candi, tahun 1910 hingga 1911 Knebel melakukan inventarisasi.
Sumber air panas di Candi Gedong Songo

Di antara Candi Gedong IV dan Candi Gedong III, ada sumber air panas yang bisa digunakan oleh wisatawan untuk mandi. Sumber air panas inilah, seperti yang disebutkan sebelumnya, yang memiliki kandungan belerang.

Tiket masuk Candi Gedong Songo 


Tiket masuk Candi Gedong Songo cukup murah yaitu hanya Rp 5.000,00 per orang untuk tiket masuk dewasa. Rp 25.000,00 per orang untuk tiket masuk wisatawan asing. Selain masuk Candi beberapa harga tiket lainnya adalah :
·    Ke air panas 40.000, Wisman 60.000
·    Wisata desa 25.000, Wisman 35.000
·    Paket Candi Songo 50.000, Wisman 70.000
·    Ke Candi II 30.000, Wisman 40.000

Lokasi Tiket masuk Candi Gedong Songo


Lokasi Tiket masuk Candi Gedong Songo  adalah di Dusun Darum, di Desa Candi, Kec. Bandungan, Kab. Semarang. Atau di lereng Gunung Ungaran

Rute Menuju Candi Gedong Songo


Jika hendak ke Candi Gedong Songo ini, waktu perjalanan 40 menitan, jika berangkat dari kota Ambarawa. Harap hati-hati karena kemiringannya benar-benar tajam.
Rute dari arah Jogja, dan Magelang. Dari arah Jogja ikutilah jalur ke Semarang. Sesudah tiba di Ambarawa > Pertigaan > Ambil jalur kiri > Lurus > Pertigaan Bandungan > Ambil jalur kiri & terus lurus > POM Bensin Palbapang Sumowono > Pertigaan > Ambil jalur kanan > Lurus > Tiba di tempat tujuan.

Sekian artikel tentang Tempat Wisata Candi Gedong Songo, candi untuk pecinta wisata alam. Selamat berlibur.

Baca Juga :
12 Tempat Wisata yang Bagus di Kabupaten Semarang
12 Tempat Wisata Di Kota Semarang yang Cocok untuk Liburan
Advertisement

Iklan Sidebar