Speaker merupakan salah satu komponen paling penting dalam sebuah komputer (PC) atau Laptop. Fungsi Speaker yaitu sebagai alat output agar suara digital yang di dihasilkan oleh komputer dapat diterjemahkan kedalam frekuensi getaran yang dapat didengar oleh telinga manusia. Speaker PC pun memiliki banyak tipe, jenis dan karakter. Ada yang di khususkan untuk gaming, untuk film, untuk music, dan berbagai macam kegunaan lainya. Biasanya, kualitas speaker berbanding lurus dengan harga yang ditawarkan. Jika harganya mahal, pasti kualitas suaranya pun sudah tidak diragukan lagi. Namun untuk speaker yang harganya murah, kita harus pintar-pintar memilih mana yang memiliki kualitas suara bagus namun murah.
Nah, bagi anda yang merasa memiliki speaker dengan kualitas suara biasa saja, ada suatu cara gratis & tanpa biaya untuk meningkatkan kualitas suara sebuah speaker. Caranya yaitu dengan mengatur equalizer yang terdapat pada software driver yang telah di instalasi. Berikut tutorialnya...
Syarat
- Telah terinstal driver speaker pada PC atau Laptop
- Mengetahui letak dimana konfigurasi equalizer
Langkah Kerja
- Masuk ke konfigurasi equalizer. Contohnya saya menggunakan OS Windows dengan driver realtek. Maka untuk membuka menu equalizer, kita dapat masuk ke Control Panel > Hardware and Sound > Realtek HD Audio Manager > klik tab Sound Effects.
Pilih equalizer yang anda sukai atau anda bisa membuat costom equalizer baru |
- Kemudian di menu equalizer anda dapat memilih karakter suara yang anda sukai atau jika tidak ada yang cocok, anda dapat mengklik icon equalizer dan sesuaikan sesuai selera anda. Contohnya seperti pengaturan equalizer pada laptop yang saya miliki
- Untuk meningkatkan Bass, anda dapat menggeser ke atas dua konfigurasi paling kiri
- Sedangkan untuk Mid, anda dapat menggeser konfigurasi yang ditengah
- Dan untuk treble anda dapat menggeser 2 konfigurasi paling kanan
Alternatif 1
Selain cara diatas, anda juga dapat membuat suara BASS PC lebih nendang dengan cara mengatur equalizer yang terdapat pada music player yang anda gunakan. Contohnya saya menggunakan AIMP3, berikut tampilanya.
Setting equalizer di aplikasi Aimp3 |
Alternatif 2
Pengen kualitas bass speaker, headphone, headset, atau earphone yang menempel pada komputer mu lebih menggelegar? Ada Alternatif lain selain cara diatas, yaitu dengan mengaktifkan pengaturan Enhancement Bass Boss pada PC yang anda miliki. Nah, langsung saja berikut tutorialnya...- Klik kanan pada icon volume (yang bergambar speaker) pada Windows Notification Area (Di kanan bawah taskbar).
- Klik Playback Devices.
- Nanti akan muncul popup hardware output audio yang ada di komputer anda. Kemudian Klik Default Device > Properties.
- Kemudian klik tab Enchancements > lalu centang pada Bass Boost.
- Untuk mengatur bass, anda dapat mengklik "Bass Boost" > Settings.
- Dan atur BASS sesuai selera.
- Jika pilihan Bass Boost tidak ada, berarti speaker atau sound card anda tidak mendukung cara kedua ini.
Nah, sekian artikel kali ini. Jika ada yang ingin ditanyakan, anda dapat meninggalkan komentar dibawah.
Advertisement