Info Populer 2022

Cara menghilangkan bau kaki

Cara menghilangkan bau kaki
Cara menghilangkan bau kaki
Hallo semuanyaaaaa...
Apa kabar sahabat kepo? semoga selalu sehat yaa.. "Selamat datang di Cari Tau Blog"

╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦╦

Cari Tau blog ini selalu membahas segala sesuatu di planet Bumi yang kamu belum tau. Oleh karena itu, Yuk cari tau...


Pernah gak sih kalian ngalamin bau kaki saat membuka sepatu? pastinya itu bikin diri kita kurang percaya diri, dan juga membuat orang lain gamau deket kita :D.
Tapi tenang, cari tau bakalan kasih tau ke sahabat kepo bagaimana cara ngilangin bau kaki, seperti yang dikutip dari kumparan.com
Langsung ajaaa...


1. Merendam Kaki di Air Garam

Cari Tau blog ini selalu membahas segala sesuatu di planet Bumi yang kamu belum tau Cara menghilangkan bau kaki
Menghilangkan bau kaki (Foto: Thinkstock)

Seorang asisten profesor pembedahan di Perelman School of Medicine, University of Pennsylvania menjelaskkan jika air garam bisa menghilangkan bakteri yang menjadi faktor penyebab munculnya bau kaki.
Kamu cukup menaburkan garam pada semangkuk air hangat dengan wadah yang berukuran cukup besar. Rendam kaki selama kurang lebih 20 menit. Lakukan hal ini setiap hari dalam kurun waktu dua minggu untuk mendapatkan hasil maksimal.
2. Merendam Kaki di Air Cuka

Cari Tau blog ini selalu membahas segala sesuatu di planet Bumi yang kamu belum tau Cara menghilangkan bau kaki
Merendam kaki Selama Beberapa Menit (Foto: Thinkstock)

Jika ingin menghilangkan bakteri dalam waktu cepat, maka kamu bisa menambahkan cuka ke dalam wadah yang berisi air hangat. Cuka juga bisa mencegah tumbuhnya jamur kaki yang disebabkan oleh bakteri.
Oleh karena itu, rendam kaki kamu dalam rendaman air cuka selama 30 menit. Lakukan hal ini satu kali sehari selama seminggu.
3. Merendam Kaki di Air Teh

Cari Tau blog ini selalu membahas segala sesuatu di planet Bumi yang kamu belum tau Cara menghilangkan bau kaki
Ilustrasi Merendam Kaki (Foto: Thinkstock)

Teh mengandung senyawa asam yang mampu menutup pori-pori kaki, sehingga kaki pun tak akan cepat berkeringat. Rendaman air teh juga bertindak sebagai antibiotik alami sehingga mampu membunuh bakteri di kaki.
Caranya, rebus dua kantong teh hitam selama 15 menit. Lalu tambahkan dua liter air dingin dan tuangkan ke dalam sebuah wadah yang cukup besar agar kaki dapat terendam sempurna. Rendam kaki selama 30 menit, dan lakukan setiap satu kali sehari selama seminggu.
4. Mengenakan Kaus Kaki

Cari Tau blog ini selalu membahas segala sesuatu di planet Bumi yang kamu belum tau Cara menghilangkan bau kaki
Mengenakan kaus kaki (Foto: Thinkstock)

Untuk mengurangi bau kaki, kamu bisa mengenakan kaus kaki untuk menyerap keringat yang keluar. Pilih bahan seperti nilon yang bisa menjaga kelembaban kaki kamu. Atau kamu bisa menggunakan kaus kaki berbahan cotton untuk membiarkan kaki tetap bernafas.
Jika kamu adalah tipe orang yang sangat berkeringat, maka usahakan untuk mengganti kaus kaki minimal dua kali sehari. Hal ini berguna untuk mencegah timbulnya aroma tak sedap pada kaki.
5. Menyemprotkan Spray Kaki

Cari Tau blog ini selalu membahas segala sesuatu di planet Bumi yang kamu belum tau Cara menghilangkan bau kaki
Menyemprotkan spray kaki (Foto: Thinkstock)

Spray kaki menjadi solusi terakhir untuk mengurangi bau kaki. Tak perlu bingung dalam mencarinya, karena kamu bisa menemukan spray kaki di toko kesehatan ataupun toko kecantikan.
Umumnya spray kaki mengandung bahan yang menyegarkan, sehingga mampu memberikan efek menthol pada kaki. Aroma segar pun bisa terhirup saat kamu menyemprotkan spray kaki. Lakukan cara ini secara rutin setiap harinya untuk mengurangi aroma tak sedap pada kaki. 


Wookeeee… itulah artikel cari tau kali ini, semoga kalian makin tau yaaa
Nantikan artikel cari tau berikutnya !!
#kawankepo  #caritau


FOLLOW MY SOCIAL MEDIA :

YOUTUBE             : ANAK KREATIF
INSTAGRAM        : ronafbrn
EMAIL                   : Nanafebriana408@gmail.com
Advertisement

Iklan Sidebar