Akun Microsoft merupakan hal yang sangat dibutuhkan, terutama jika Anda menggunakan laptop yang dengan sistem operasi (OS) Windows 8 atau 8.1. Sistem OS tersebut dapat kita jalankan walaupun tanpa akun Microsoft. Akan tetapi jika kita menggunakan sistem OS tersebut tanpa akun Microsoft, maka fasilitas yang diperoleh kurang optimal. Nah untuk mengoptimalkan fasilitas Windows maka dibutuhkan akun Microsoft. Fasilitas yang akan diperoleh ketika menggunakan akun Microsoft pada Windows adalah fitur Outlook, Store, Weather, dan masih banyak lagi fitur lain yang dapat dimanfaatkan.
Manfaat lainya adalah, ketika terjadi maslah crash, bug ataupun ada kerusakan software yang mengharuskan Anda untuk melakukan Restore dan Backup. Melakukan backup pada OneDrive tentunya Anda akan diminta untuk login menggunakan Akun Microsoft.
Terlepas dari manfaat di atas, tentunya Anda juga punya tujuan tersendiri dalam membuat akun Microsoft. Maka dari itu di sini saya akan memberikan tutorial sederhana tentang bagaimana cara membuat akun Microsoft. Baik, langsung saja kita mulai
3 Cara Mudah Membuat Akun Microsoft Menggunakan HP atau Laptop
Cara Pertama :
- Masuk Ke halaman Microsoft.com
- Klik Sing In
- Buat Akun
- Masukkan Alam email Anda : Contoh “gammafisblog@gmail.com”. Jika belum memiliki email silahkan baca artikel saya tentang Cara Jitu Membuat Email Sendiri yang Benar
- Masukkan Kata Sandi
- Masukkan Pengguna, yaitu Nama Depan dan Belakang Anda
- Masukkan Negara/kawasan dan tanggal lahir Anda
- Masukkan kode Verifikasi yang telah dikirim ke alamat email yang Anda gunakan untuk mendaftar. "Cek Email"
- Masukkan kata verifikasi bahwa Anda bukan Robot
- Selesai
Untuk memudah kan Anda, maka saya membuat 10 langkah di atas menggunakan gambar.
Langkah 1 : Masuk ke Website Microsoft Melalui “Microsoft.com”
Langkah 2 : Klik Sing in pada pojok kanan atas
Langkah 3 : Klik Buatlah Akun
Langkah 4 : Masukkan email Anda@gmail.com
Langkah 5 : Masukkan kata Sandi yang ingin Anda gunakan
Masukkan Kata Sandi yang terdiri atas Huruf besar, kecil dan angka. Hal ini bertujuan untuk keamaan sandi anda.
Langkah 6 : Masukkan Nama depan dan belakang Anda
Jika nama anda terdiri dari 3 kata, maka kata pertama di gunakan sebagai nama depan sedangkan kata kedua dan ketiga sebagai nama belakang.
Langkah 7 : Masukan Tanggal Lahir
Langkah 8 : Masukkan Kode Verifikasi yang dikirimkan pada email Anda
Langkah 9 : Masukkan teks yang diminta untuk memastikan bahwa Anda bukan Robot
Langkah 10 : Klik Berikutnya maka Selesai
Berikut adalah 2 Cara Lain Untuk Membuat Akun Microsoft
Cara Kedua
Pada dasarnya langkah yang dan proses pembuatannya sama, namun letak perbedaannya hanya para pemilihan akun. Cara pertama di atas metode yang digunakan adalah menggunakan alamat email (@gmail.com). Nah pada cara kedua adalah Anda dapat memilih “dapatkan alamat email baru” (Perhatikan gambar dibawah ini). Setelah Anda mengeklik maka ada 3 pilihan layanan email, yaitu @outlook.co.id, @outlock.com dan @hotmail.com. Pilih salah satu dari ketiga layanan tersebut kemudian klik berikutnya. Langkah selanjutnya adalah sama dengan langkah pada cara pertama atau ikutilah langkah 5 sampai 10 pada cara pertama.
Cara Ketiga
Jika Anda tidak ingin menggunakan layanan email, maka Anda dapat menggunakan nomor telepon Anda (Perhatikan Gambar di Atas). Langkah berikutnya ikutilah langkah 5 sampai langkah terakhir pada cara pertama. Namun, di sini saya lebih menyarankan Anda untuk menggunakan layanan email entah itu @gmail.com, @outlook.co.id, @outlock.com dan @hotmail.com ataupun yang lainnya. Karena layanan email akan sangat dibutuhkan untuk ke dapanya.
Itulah artikel 3 Cara Mudah Membuat Akun Microsoft Menggunakan HP atau Laptop. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk Anda. Artikel ini dibuat berdasarkan apa yang saya praktikkan. Silakan ikuti langkah tersebut, namun jika ada pembaruan dari Microsoft tentang cara mendaftar silakan menyesuaikannya saja. Jika boleh, Anda juga dapat memberitahukan kepada saya tentang pembaruan tersebut agar artikel ini dapat saya Update. Terima kasih telah berkunjung dan selamat mencoba.
Advertisement