Kalian pernah mendapat nilai jelek saat disekolah ataupun di kuliah? lalu bagaimana respon kalian terhadap hal itu? mungkin kalian ada yang tidak terlalu mempermasalahkan dan memberi motivasi terhadap diri sendiri. Tetapi, ada juga yang menyalahkan barang-barang yang sering kalian pegang, seperti Hp, laptop, Playstation, dsb. Begitupun respon orang tua kalian bagaimana?
Di-era Revolusi Industri 4.0 ini justru teknologi yang sedang merajai dunia. Jika kalian tidak mengerti tentang teknologi, maka kalian akan tertinggal.
( Baca : Apa itu revolusi industri 4.0 ? bagaimana cara kita untuk menghadapinya ? )
Lantas apakah benda diatas benar-benar penyebab nilai kalian jelek?
Jawabannya bisa berbeda-beda tergantung pandangan masing-masing orang.
tetapi mari kita sharing disini tentang beberapa hal.
1. Terlalu sering menggunakan handphone itu sebenarnya tidak baik
" Masa kita punya handphone tapi gak dipake sih? kan kita beli hp juga buat dipake? "
pertanyaan itu sering sekali muncul, memang benar kita membeli hp untuk digunakan. Tetapi, jika terlalu sering digunakan setiap menit, jam tak henti-hentinya bermain handphone itupun tidak baik. Sama seperti makan, jika kita terus menerus makan tiap menit itupun tidak baik.
Jadi, cukup gunakan handphone ketika kita membutuhkan. Sesuatu yang berlebihan itu tidak baik.
2. Menggunakan handphone untuk hal hal positif
Dengan munculnya handphone ini seharusnya akan membuat pelajar mendapatkan nilai bagus? kenapa? Karena dengan handphone kita bisa mendapat informasi lebih, wawasan kita bisa lebih bertambah, materi yang kurang paham bisa mencari penjelasannya di internet.
Tapi kenapa justru handphone katanya bisa menghambat nilai bagus? Silahkan tanya pada diri anda sendiri
Handphone anda digunakan untuk hal apa?
Baca Juga :
3. Jika handphone penyebab nilai kita jelek, apakah mereka yang mendapat nilai bagus tidak menggunakan handphone ?
Jaman sekarang mungkin sebagian besar orang sudah punya handphone, jarang sekali orang yang tidak punya handphone.
Jika kita yang nilainya jelek dengan mereka yang nilainya bagus sama-sama punya handphone? apa yang membuat nilai kita berbeda?
balik lagi ke pertanyaan no 1 & 2.
Seberapa sering kalian menggunakan handphone? Dan handphone kalian digunakan untuk hal apa?
itu yang membedakan, menurut saya.
Setelah membaca tulisan diatas, Jadi apakah benar handphone penyebab nilai kita jelek?
Jawabannya, TERGANTUNG DIRI MASING-MASING.
Kita tidak bisa mengatakan bahwa handphone memberikan dampak negatif untuk kita. Atau
handphone memberikan dampak positif untuk kita. Semuanya balik lagi ke diri masing-masing, tergantung bagaimana kalian menggunakan handphone itu. Digunakan untuk hal positif atau negatif.
kita tidak bisa menyalahkan pisau karena sering digunakan oleh pencuri. Tapi salahkan siapa orang menggunakan benda itu, karena pisau jika digunakan untuk hal positif justru bisa memudahkan pekerjaan kita seperti memotong bawang, memotong daging, dsb.
Itulah untuk ulasan apakah benar handphone penyebab nilai kita jelek?
Terima kasih sudah menyempatkan membaca artikel saya, kalian juga bisa baca-baca artikel saya yang lain..
🙋🙋🙋🙋🙋🙋🙋🙋🙋🙋🙋
Advertisement