Info Populer 2022

Tips Pintar Belajar Past Future Tenses

Tips Pintar Belajar Past Future Tenses
Tips Pintar Belajar Past Future Tenses


Past Future Tense

Untuk tenses yang satu ini biasanya jarang digunakan tapi untuk menambah wawasan saya pikir perlu untuk sedikit disimak dan dilirik agar teman-teman dapat memahaminya ketika membutuhkannya atau jadi tugas.

13. Simple Past Future Tense
Simple past future tense untuk menyatakan suatu aksi yang akan dilakukan, membuat prediksi, dan membuat janji di masa depan pada saat berada dimasa lalu. Pada intinya, simple past future tense ini digunakan untuk kalimat yang tidak langsung, dimana disitu terdapat perubahan bentuk untuk menyesuaikan dengan rangkaian peristiwa yang ada. Jadi, apabila diambil kesimpulan, simple past future tense ini menyatakan suatu aksi yang akan dilakukan, membuat prediksi, dan membuat janji di masa depan pada saat berada di masa lalu.
Rumus yang digunakan untuk membentuk simple past future tense ini adalah sebagai berikut :
S + Would + Verb 1 (Bare Infinitive)
Contoh dari penggunaan simple past future tense ini adalah :
  • She said that he would leave in three days
  • Anna would forgive you (Anna akan memaafkanmu.)
  • Marry promised she would give me a box of vanilla cake
14. Past Future Continuous Tense
Past Future Continuous tense merupakan salah satu bentuk kata kerja untuk menyatkan situasi ataupun aksi imaginer yang sedang berlangsung, apabila kondisi tidak langsungnya terpenuhi. Artinya, past future continuous tense ini menekankan pada serangkaian atau durasi suatu aksi yang terjadi, dan juga bisa digunakan untuk kalimat tidak langsung. Past future continuous tense adalah suatu bentuk kata kerja untuk menyatakan aksi atau situasi imajiner yang sedang berlangsung apabila unreal condition-nya terpenuhi (present continuous conditional ~ conditional sentence type 2dengan continuous tense).
Rumus yang digunakan untuk membentuk past future continuous tense adalah sebagai berikut :
S + Would + Be + Present Participle (-ing)
Contoh dari penggunaan past future continuous tense adalah :
  • I would be attending the conference if i was in Malaysia, but now i’m not in Malaysia.
  • I made a promise that i would be doing my midtest all day long tomorrow.
  • I would be dancing in Indonesian anthem last Sunday.
  • I would be attending the conference if I was in Surabaya.
    (Saya akan sedang menghadiri konferensi tersebut jika saya ada di
    Surabaya)
  • Fakta: but I’m not in Surabaya  (tapi saya tidak di Surabaya)
15. Past Future Perfect Tense
        Past future perfect tense untuk membicarakan suatu aksi yang tidak terjadi di masa lalu (conditional sentence type 3). Pada konsepnya, past future perfect tense ini bisa digunakan untuk membicarakan suatu aksi yang tidak terjadi di masa lalu. Namun, ada 3 waktu yang bisa terjadi di masa lalu, dimana hal itu merujuk pada waktu yang akan datang, waktu tertentu di masa lalu, tetapi aksi yang terjadi harus sudah selesai sebelum waktu yang akan datang. Biasanya, past future perfect tense ini digunakan pada kalimat tidak langsung.
Rumus yang digunakan untuk membentuk past future perfect tense adalah sebagai berikut :
S + Would / Should + Have + Verb 3 (Past Participle)
Contoh dari penggunaan past future perfect tense adalah :
  • If you had saved our diamond and foreign currency in a safety deposit box, they wouldn’t have gone
  • She told the students that they should have finished the homework this morning.
  • I should have seen Ariel Noah if i had come earlier.
  • If you had saved your jewelry and foreign currency in a safety deposit box, they wouldn’t have gone.
    (Jika kamu telah menyimpan perhiasan dan mata uang asingmu di safety deposit box, mereka tidak akan hilang.)
16. Past Future Perfect Continuous Tense
          Banyak yang bilang, Past Future Perfect Continuous Tense adalah salah satu jenis tense yang cukup sulit. Memang, tapi bukan berarti tidak bisa dipelajari. Pada konsepnya, past future perfect continuous tense ini adalah salah satu bentuk kata kerja untuk menyatakan sebuah aksi atau situasi imaginer sedag berlangsung, pada titik tertentu atau selama periode tertentu di masa lampau. Past future perfect continuous tense adalah suatu bentuk kata kerja untuk menyatakan suatu aksi atau situasi imajiner sedang berlangsung pada titik tertentu atau selama periode tertentu di masa lampau (perfect continuous conditional ~ conditional type 3 dengan continuous)
Rumus yang digunakan untuk membentuk past future perfect continuous tense adalah sebagai berikut :
S + Would/ Should + Have + Been + Present participle(-ing)
Contoh dari penggunaan past future perfect continuous adalah :
  • By last Saturday, i should have been sailing for four days
  • At this time yesterday, Dicky would have been studying for three hours
  • I heard that you should have been teaching here for ten years by this August.
  • If his Visa had been approved, he would have been working abroad for a week.
    (Jika visa dia telah disetujui, dia akan telah bekerja selama seminggu.)
  • Fakta: but his Visa wasn’t approved (tapi Visa-nya tidak disetujui)

Sedikit Besarnya Semoga Bermanfaat :)
Advertisement

Iklan Sidebar