Info Populer 2022

Hikmah dan Keutamaan Puasa di Bulan Ramadhan

Hikmah dan Keutamaan Puasa di Bulan Ramadhan
Hikmah dan Keutamaan Puasa di Bulan Ramadhan
Hikmah dan Keutamaan Puasa Di Bulan Ramadhan - Saat ini kita semua yang beragama Islam sedang melaksanakan ibadah puasa dibulan ramadhan. Umat islam sangat menanti bulan ramadhan ini, karena bulan ramadhan adalah bulan yang penuh berkah dan menjadi ladang pahala.

Tapi tak banyak orang yang tau bahwa bulan ramadhan memiliki hikmah dan keutamaan. Selain bisa membuat kita menjadi pribadi yang penyabar, puasa juga berguna untuk kesehatan tubuh kita. Untuk itu bagi umat muslim, jangan sampai malas-malasan berpuasa.

Ada banyak sekali hikmah dan keutamaan dibulan puasa, tentu jika kita tahu hikmah dan keutamaan berpuasa akan membuat kita lebih bersemangat lagi dalam menjalankan puasa.

Saat berpuasa pasti kita akan menghadapi godaan rasa lapar dan haus, ada beberapa cara supaya kita bisa menahan godaan itu, silahkan baca Cara Menahan Lapar dan Haus Saat Puasa



HIKMAH DAN KEUTAMAAN PUASA RAMADHAN

Hikmah dan Keutamaan Puasa Di Bulan Ramadhan Hikmah dan Keutamaan Puasa di Bulan Ramadhan
Hikmah dan keutamaan berpuasa

Hikmah yang bisa kita dapatkan bukan hanya saat berpuasa ramadhan, melainkan puasa senin-kamis dan puasa lainnya pun memiliki hikmah. Lalu apa saja hikmah berpuasa? Berikut ulasan lengkapnya tentang hikmah berpuasa :



1. Melatih diri menjadi pribadi yang penyabar


Seperti yang kita tahu bahwa puasa bukan hanya menahan lapar dan haus, melainkan menahan diri dari amarah, tidak berburuk sangka kepada orang lain, selalu sabar dalam menghadapi sesuatu, dan lain sebagainya.

Tentu itu akan membuat kita menjadi pribadi yang penyabar, karena kita sudah terbiasa menghadapi sesuatu dengan hati yang tenang dan tidak dengan amarah. Semoga kita tetap menjadi penyabar bukan hanya pada bulan ramadhan saja, melainkan bulan-bulan berikutnya.




2. Melatih diri menjadi lebih pandai bersyukur


Ketika kita berpuasa, kita akan melatih diri menjadi pribadi yang pandai bersyukur. Kita hanya makan dua kali, yaitu pada saat sahur dan berbuka puasa. Tentu hal itu akan membuat kita menjadi lebih bersyukur ketika mendapat rejeki sebesar apapun.

Dengan tidak makan seharian akan membuat kita lebih bersyukur ketika mendapat makanan, karena kita sadar bahwa ada orang yang hanya makan satu kali sehari namun mereka tetap bersyukur. Semoga setelah puasa ini berakhir, kita tetap menjadi pribadi yang pandai bersyukur.





3. Ramadhan menjadi penghapus dosa


Ketika bulan ramadhan tiba, kita sebagai umat muslim seharusnya menyambut dengan riang gembira. Karena pada bulan ini kita bisa menghapus dosa-dosa yang pernah kita perbuat. Alangkah beruntungnya orang yang bisa merasakan nikmatnya bulan puasa ini.

Walau begitu, kita harus tetap menjadikan niat kita berpuasa adalah karena beribadah kepada Allah SWT. Dan semoga Allah menghapus dosa-dosa kita selama ini.





4. Melatih ketaqwaan seseorang


Ketika berpuasa hendaknya kita melakukan hal-hal baik seperti membaca al-qur'an, saling menolong sesama manusia, memberikan sedikit nafkah untuk yang membutuhkan, dan masih banyak lagi. Dan kita juga harus menjauhi hal-hal yang dilarang oleh Allah SWT.

Dengan begitu maka kita akan semakin bertaqwa kepada Allah SWT. Kegiatan apapun yang akan kita lakukan selama itu baik, maka Allah akan selalu menjaga kita.





5. Lebih peduli sesama manusia


Saat berpuasa kita akan merasakan kepedulian sesama manusia. Dimana kita bisa berbagi takjil untuk berbuka puasa dengan yang lain. Tentu ini bisa menjalin tali silaturahmi, dan menjalin kerukunan sesama manusia.

Tapi peduli dengan sesama manusia tidak hanya pada bulan puasa saja, pada bulan berikutnya pun kita harus peduli sesama manusia.





6. Bulan ramadhan menjadi ladang pahala


Dibulan puasa ini apapun yang kita lakukan adalah ibadah dan kita akan mendapat pahala. Bahkan tidur saja adalah ibadah jika dibulan puasa. Tapi bukan berarti kita seharian tidur, kita bisa melakukan aktivitas seperti biasa namun dengan mendapat pahala.

Subhanallah indahnya bulan puasa ini..





7. Melatih diri hidup sederhana


Ketika kita berpuasa walaupun berbuka hanya dengan air putih dan nasi saja kita sudah bersyukur. Inilah yang akan melatih kita untuk hidup sederhana. Kita akan lebih menghargai makanan, tidak membuang-buang makanan.

Karena sesungguhnya Allah menyukai sesuatu yang sederhana, dan tidak menyukai sesuatu yang berlebihan.





8. Memiliki banyak manfaat bagi tubuh kita


Selain memiliki banyak sekali hikmah dan keutamaan, ternyata puasa juga bisa membuat tubuh kita mejadi sehat. Karena puasa memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh kita. Berikut manfaat berpuasa bagi tubuh kita :

A. Membersihkan racun dari tubuh

Makanan yang sering kita konsumsi sehari-hari bisa saja mengandung zat-zat yang tidak sehat. Sebagian dari zat tidak sehat itu akan tersimpan didalam lemak.

Dengan kita berpuasa, maka tubuh kita akan membakar lemak lebih dari biasanya. Sehingga saat kita berpuasa, maka kita juga sedang membersihkan racun dari tubuh kita.


B. Keseimbangan antara anabolisme dan katabolisme

Saat berpuasa tubuh kita akan menyeimbangkan antara anabolisme dan katabolisme yang berakibat asam amino dan zat lainnya memberikan manfaat bagi tubuh kita.

Ketika kita tidak berpuasa dalam jangka waktu yang sangat lama, maka akan terjadi penumpukan lemak yang sangat besar, sehingga berisiko pada sirosis hati. Sedangkan saat kita berpuasa, maka fungsi dari hati akan jauh lebih aktif.


C. Mengistirahatkan sistem pencernaan

Saat kita berpuasa biasanya kita tidak akan terlalu sering buang air besar, sehingga itu bisa mengistirahatkan sistem pencernaan kita. Untuk itu pada bulan puasa ini organ pencernaan tidak akan terlalu bekerja dengan berat.

Untuk manfaat berpuasa yang lainnya adalah sebagai berikut :
  • Membantu menurunkan berat badan
  • Mempercepat metabolisme tubuh
  • Meningkatkan kekebalan tubuh
  • Memperbaiki pola makan
  • Dan masih banyak lagi


PENUTUP


Hikmah dan Keutamaan Puasa Di Bulan Ramadhan Hikmah dan Keutamaan Puasa di Bulan Ramadhan
Puasa memiliki banyak sekali hikmah dan keutamaan

Nah itulah Hikmah dan Keutamaan Puasa di Bulan Ramadhan serta manfaat berpuasa. Semoga kalian menjadi lebih bersemangat dalam menjalankan puasa setelah mengetahui hikmah dan keutamaannya. Dan berpuasa juga memiliki banyak manfaat bukan? Jadi gak bakal rugi kok kalo kita berpuasa.

Terima kasih temen-temen sudah mampir diblog saya yang sederhana ini, mohon share artikel saya jika menurut kamu artikel ini bermanfaat :). Jangan lupa juga baca artikel saya yang lain..


Selamat berpuasa :)
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: Allah berfirman:

Read more https://yufidia.com/keutamaan-berpuasa-dan-beramal-di-bulan-ramadhan/
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: Allah berfirman:

Read more https://yufidia.com/keutamaan-berpuasa-dan-beramal-di-bulan-ramadhan/
Advertisement

Iklan Sidebar