Info Populer 2022

Inilah 5 Tips Mudik Aman dengan Sepeda Motor

Inilah 5 Tips Mudik Aman dengan Sepeda Motor
Inilah 5 Tips Mudik Aman dengan Sepeda Motor
Inilah 5 Tips Mudik Aman dengan Sepeda Motor - Mudik adalah hal yang biasa dilakukan oleh orang untuk pulang ke kampung halamannya dan bertemu dengan keluarganya. Dimana mudik lebaran ini dilakukan saat menjelang idul fitri atau hari raya umat muslim.


Jika pada postingan sebelumnya kita membahas 7 Tips mudik aman dan nyaman, kali ini kita akan membahas tips mudik aman menggunakan sepeda motor

Ternyata mudik menggunakan motor cukup rentan terjadi kecelakaan loh. Bisa disebabkan karena kelelahan, mengantuk, dsb. Tapi jika kita tau tipsnya tentu perjalan mudik kita bisa aman dan nyaman.

Lalu apa saja tips mudik aman dengan sepeda motor? Berikut adalah beberapa tips mudik dengan sepeda motor



TIPS MUDIK AMAN DENGAN SEPEDA MOTOR


Sepeda motor menjadi kendaraan yang cukup banyak digunakan para pemudik. Tak sedikit juga yang berkendara tidak sesuai aturan sehingga membahayakan pemudik itu sendiri. Dibawah ini ada beberapa tips untuk kamu yang ingin mudik menggunakan motor. Berikut beberapa tipsnya..


1. Cek kondisi motor

Sebelum mudik pastikan kondisi motor dalam keadaan baik dan siap pakai. Jangan sampai motor yang sudah tidak layak pakai digunakan untuk mudik, karena itu bisa membahayakan si pengendara.

Cek secara menyeluruh kondisi motormu, mulai dari mesin, busi, dan sebagainya. Jika kamu tidak mengerti, kamu bisa membawanya ke bengkel untuk di servis.




2. Siapkan perlengkapan pendukung

Perlengkapan pendukung contohnya adalah helm, sarung tangan, masker, dan sebagainya. Tentu perlengkapan itu sangatlah penting supaya selama diperjalanan kita nyaman dan aman.

Usahakan semua penumpang menggunakan helm, artinya bukan hanya si pengendara saja yang menggunakan helm, tetapi penumpangnya juga. Hal ini untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.




3. Tentukan rute

Sebelum berangkat mudik, alangkah baiknya tentukan rute yang akan dilewati. Hal ini bertujuan untuk mengefektifkan jarak. Ketika kita tidak menentukan rute dan kesasar, alhasil kita akan kecapean.

Pastikan rute yang akan kita lewati adalah benar dan tidak sedang dalam perbaikan sehingga bisa kita lewati. Banyak aplikasi yang bisa kita gunakan untuk menentukan rute perjalanan kita, seperti Google Maps. Aplikasi ini sangat membantu kita untuk menentukan rute terpendek.




4. Menepi setiap 2 jam sekali

Terdengar sederhana namun sangat berpengaruh untuk memulihkan energi kamu. Sebaiknya kamu menepi setiap 2 jam sekali untuk peregangan badanmu agar tidak pegal-pegal karena perjalanan sangat jauh.

Karena berkendara butuh konsentrasi, maka istirahatlah setiap dua jam sekali untuk memulihkan energi kamu.




5. Taati peraturan lalu lintas

Terakhir adalah menaati peraturan lalu lintas. Dengan begitu kamu bisa berkendara dengan lancar, aman, dan nyaman. Jangan melanggar peraturan lalu lintas yang ada, kita sebagai pengendara tentu harus menaati segala peraturan demi keselamatan kita juga.

Dengan kita menaati peraturan yang ada, insyaallah kita akan selamat diperjalanan. Kita juga akan merasa aman dan nyaman selama diperjalanan.




PENUTUP


Nah itulah tips mudik menggunakan motor. Apakah kamu salah satu orang yang akan mudik menggunakan motor? Sekarang kamu sudah tahu tips-tipsnya, silahkan praktekan dan yang terpenting adalah berdoa sebelum berangkat ya..

Terima kasih sudah mampir diblog saya, semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu yang akan mudik dengan motor. Silahkan share artikel ini ke teman dan kerabatmu..


Good luck!
Advertisement

Iklan Sidebar