Info Populer 2022

Fungsi dan Manfaat Utama Google Analytics Untuk Blog Kamu

Fungsi dan Manfaat Utama Google Analytics Untuk Blog Kamu
Fungsi dan Manfaat Utama Google Analytics Untuk Blog Kamu
Fungsi dan Manfaat Google Analytics - Seorang blogger atau publisher tentunya harus sering memantau statistik blog atau website miliknya. Karena itu adalah modal utama seorang blogger atau publisher untuk mengetahui kinerja blog atau websitenya.

Google sendiri sudah memberikan sebuah tools yang bisa membantu para blogger atau publisher untuk memantau statistik blog miliknya, yaitu Google Analytics. Dengan tools ini, para blogger atau publisher bisa memantau aktivitas blog miliknya, seperti jumlah pengunjung, sumber pengunjung, dan lain sebagainya.

 Seorang blogger atau publisher tentunya harus sering memantau statistik blog atau website Fungsi dan Manfaat Utama Google Analytics Untuk Blog Kamu

Saya sendiri jika melihat statistik blog milik saya, kadang merasa sedih ketika melihat jumlah visitor berkurang setiap harinya. Tapi saya mencari tahu penyebab menurunnya visitor saya. Dan ternyata itu karena saya kurang rajin membuat artikel.

Memang membuat artikel terkadang ada rasa malasnya, tapi saya punya tips buat kamu yang sering malas membuat artikel. Silahkan baca artikel saya tentang 5 Rahasia Rajin Menulis Artikel di Blog, Rasa Malas Bakal Hilang!

Balik lagi ke topik...

Fungsi Google Analytics sendiri adalah untuk memantau dan menganalisis aktivitas blog seseorang, serta mengumpulkan data-data yang didapat dari blog tersebut. Tentunya itu sangat membantu para blogger atau publisher dalam melihat statistik blog miliknya.


 Seorang blogger atau publisher tentunya harus sering memantau statistik blog atau website Fungsi dan Manfaat Utama Google Analytics Untuk Blog Kamu

Manfaat Menggunakan Google Analytics


Nah bagi kamu yang belum memasang Google Analytics, segera pasang deh dari sekarang. Karena banyak sekali manfaat yang bisa kita dapatkan. Berikut ini manfaat menggunakan Google Analytics:


1. Memantau dan menganalisis visitor

Manfaat pertama jika kita menggunakan Google Analytics adalah kita bisa memantau dan menganalisis visitor (pengunjung) pada blog kita. Untuk seorang blogger, memantau visitor blognya adalah hal yang wajib dilakukan.

Karena dengan memantau dan menganalisis visitor blog, secara tidak langsung kita bisa mengetahui kelemahan dan kelebihan blog kita.

Lalu kenapa harus menggunakan Google Analytics? Kan statistik blog sudah ada di dashboard blogger (untuk yang menggunakan blogger)

Baca juga: Cara Membuat Widget Berlangganan Seperti Mas Sugeng, Keren Abis

Jawaban yang paling tepat adalah karena pada dashboard blogger tidak selengkap seperti Google Analytics. Jika pada dashboard blogger kita hanya bisa melihat jumlah visitor dan sumber visitor saja.

Sedangkan jika kita menggunakan Google Analytics, kita bisa melihat sumber pengunjung, jumlah pengunjung, jenis kelamin pengunjung, umur pengunjung, dan masih banyak lagi.

Dan jangan kaget jika kamu melihat statistik di blogger dengan Google Analytics sangat jauh berbeda. Jika kamu melihat jumlah pengunjung di blogger lebih banyak, sedangkan di Google analytics lebih sedikit.

Hal itu karena metode yang digunakan berbeda. Blogger mencatat semua jumlah pengunjung termasuk bot, sedangkan Google Analytics bisa membedakan yang mana manusia dan bot. Dan banyak juga yang mengatakan bahwa statistik pada dashboard blogger itu tidak se-akurat Google Analytics.



2. Memantau lalu lintas secara realtime

Maksud dari memantau lalu lintas secara realtime adalah kita bisa melihat jumlah pengunjung yang sedang aktif pada blog kita. Dan kita juga bisa melihat halaman apa yang sedang diakses oleh pengunjung.

Bukan hanya itu, kita juga bisa mengetahui lokasi pengunjung, sumber lalu lintas pengunjung, dan aktivitas pengunjung pada blog kita.

Tentunya hal ini tidak bisa kita dapatkan jika hanya mengandalkan statistik blogger. Perlu tools yang lebih canggih seperti Google Analytics untuk melihat kinerja blog sampai kedalam-dalamnya.

Baca juga artikel menarik: Kelebihan dan Kekurangan Blog Gado-Gado Yang Harus Kamu Ketahui!



3. Mengetahui konten populer blog kamu

Dengan menggunakan Google Analytics, kita bisa mengetahui konten mana yang populer dimata pengunjung, atau konten yang paling banyak dibaca oleh pengunjung. Tentunya hal itu bisa menjadi acuan kita tentang konten yang disukai oleh pengunjung blog kita.

Bukan hanya konten populer, kita juga bisa melihat konten mana yang paling jarang dibaca pengunjung. Sehingga itu bisa menjadi pembelajaran buat kita kedepannya, kenapa konten itu jarang dibaca pengunjung. Apakah topiknya kurang menarik? Atau ada alasan lain.

Baca juga: Cara Membuat Tombol Share Sticky Bottom di Blog Dengan Mudah (Menempel Dibawah Layar)



4. Mengetahui kecepatan blog

Selain memantau visitor blog, Google Analytics juga bisa menganalisis kecepatan blog kita. Tentunya kecepatan blog menjadi faktor penting dalam mengelola blog. Karena pengunjung lebih suka web yang memiliki loading cepat.

Bayangkan saja ketika kita membuka sebuah web tapi loadingnya super lama, pasti kita akan pergi meninggalkan web tersebut. Hal itu juga seperti pengunjung ketika membuka blog kita. Jika loading blog kita lama, maka pengunjung tidak akan kembali lagi pada blogmu. Serem kan..

Untuk melihat kecepatan blog kamu di Google Analytics, silahkan pilih Perilaku ≻≻ Kecepatan Situs ≻≻ Ringkasan. Disitu kamu bisa melihat berapa lama loading halaman blog kamu. Tapi kecepatan blog juga dipengaruhi oleh kecepatan internet pengunjung.



5. Mengetahui perangkat dan browser yang digunakan pengunjung

Kita bisa melihat perangkat apa yang digunakan pengunjung ketika membuka blog kita. Apakah lebih banyak menggunakan handphone (Mobile) atau lebih banyak menggunakan Laptop/PC (Dekstop). Data itu semua sudah ada di Google Analytics.

Bukan hanya perangkat, Kita juga bisa mengetahui browser apa yang digunakan pengunjung untuk membuka blog kita. Entah itu Google Chrome, Opera Mini, ataupun Uc Browser. Ada kerugian ketika pengunjung menggunakan Uc Browser, karena disana terdapat fitur Adblock atau Anti Iklan.

Masih banyak lagi manfaat yang bisa kamu dapatkan jika menggunakan Google Analytics, tentunya tidak bisa saya tuliskna disini semua, karena bisa-bisa artikel ini menjadi novel hahaha. Pokoknya jika kamu ingin mengetahui sendiri manfaatnya, langsung aja pasang Google Analytics di blog kamu.


 Seorang blogger atau publisher tentunya harus sering memantau statistik blog atau website Fungsi dan Manfaat Utama Google Analytics Untuk Blog Kamu

Cara Memasang Google Analytics pada Blog


Untuk memasang atau menautkan Google analytics pada blog sangatlah mudah. Kamu hanya tinggal memasukan script yang diberikan Google Analytics. Untuk lebih jelasnya silahkan ikuti langkah-langkahnya dibawah ini:

1. Buka website Google Analytics atau klik disini

2. Setelah terbuka halamannya, silahkan login terlebih dahulu menggunakan akun Google kamu.

3. Jika sudah berhasil login, Silahkan klik Sign Up untuk mendaftarkan blog kamu ke Google Analytics. Silahkan isi kolom-kolomnya dengan benar.

4. Setelah semuanya sudah diisi, langsung saja klik "Get Tracking ID". Jika muncul pop up klik saja "I Accept".

5. Maka kamu akan mendapatkan ID trackingnya, yaitu berupa kode yang nantinya harus kamu pasang di blog kamu.

6. Setelah mendapatkan kodenya, silahkan copy kode tersebut, lalu masuk ke dashboard blogger pilih tema dan edit HTML.

7. Silahkan pasang kode tadi diatas kode </head>. Dan simpan.

8. Selesai.. Sekarang blog kamu sudah terpasang Google Analytics.

Tunggu hingga 24 jam untuk melihat statistik blog kamu.


Penutup


Itulah manfaat menggunakan Google Analytics dan cara memasangnya. Seorang blogger yang ingin serius untuk membangun blognya tentu harus memantau segala aktivitas yang dilakukan oleh pengunjung blognya.

Selain itu, dengan memantau aktivitas pengunjung akan membuat blog terlihat profesional dan berkualitas. Pada artikel yang lalu saya sudah membahas Cara Membuat Blog Berkualitas Yang Disukai Google Adsense.

Semoga artikel ini bermanfaat ya. Jangan lupa share artikel ini sebagai tanda apresiasi kepada penulis hehehe. Terima kasih sudah mampir di blog saya, jangan lupa baca artikel menarik lainnya.

Good Luck!
- Infoterlengkap.com
Advertisement

Iklan Sidebar