Info Populer 2022

5 Buah Yang Bisa Menambah Berat Badan Secara Sehat

5 Buah Yang Bisa Menambah Berat Badan Secara Sehat
5 Buah Yang Bisa Menambah Berat Badan Secara Sehat
Hasil gambar untuk berat badan
berat badan

Berat badan memang hal biasa di kehidupan manusia. Ada yang ingin menambah berat badannya dan ada yang ingin menurunkan berat badan. Pada artikel kali ini saya akan membahas makanan yang bisa menambah berat badan. Di sini saya akan membagikan artikel ini khusus untuk kalian yang mau menambah berat badan supaya lebih terlihat berisi.

Berat badan memang sudah takdir seseorang apalagi kalau orang tersebut mempunyai postur tubuh gendut, otomatis mempunyai berat badan yang berlebihan. Nah yang berlebihan itu tidak baik, berat badan yang bagus ialah yang tidak berlebihan hingga 80kg ke atas.

Berikut ada buah yang mampu menambah berat badan kalian yang kurang. Yuk simak artikel ini sampai selesai.

1. Alpukat

Hasil gambar untuk alpukat
alpukat

Alpukat ialah buah yang wajib kalian konsumsi jika ingin berat badan cepat naik. Makanan penambah berat badan yang satu ini mengandung 168 kalori untuk setiap 100 gram nya, jumlah yang cukup untuk membantu menambah berat badan. Kalian bisa mengkonsumsi alpukat dalam bentuk jus maupun sop buah.

Alpukat biasanya sudah menjadi favorit banyak orang dan rata rata sering di konsumsi dalam bentuk jus. Bagi yang ingin berat badannya naik, yuk konsumsi alpukat.

2. Mangga

Hasil gambar untuk mangga
mangga

Mau cepat gemuk? Buah mangga sudah layak masuk ke dalam menu sehat kalian. Mangga menjadi salah satu makanan penambah berat badan. Karena buah yang dagingnya berwarna kuning ini mengandung sejumlah zat yang berguna untuk menambah masa tubuh. Setiap 100 gr mangga mengandung 70 kalori dan 16,5 gr karbohidrat.

Tidak hanya itu, kandungan gula yang cukup banyak pada mangga juga menjadi salah satu alasan mengapa buah ini cocok untuk dikonsumsi oleh kalian yang ingin menaikkan berat badan. Konsumsilah secara rutin agar kalian bisa melihat hasil maksimalnya.

3. Pisang

Hasil gambar untuk pisang
pisang

Pisang di klaim efektif dalam menaikkan berat badan apabila dikonsumsi secara rutin. Pisang mengandung 97 kalori untuk setiap 100 gram-nya. Selain kalori, pisang juga mengandung zat lainnya seperti fosfor yang berguna untuk memperkuat otot, juga kalium untuk mengontrol tekanan darah.

Pisang juga bisa membesarkan mr.p kalian lho (buat yang paham aja). Pisang sangat banyak manfaatnya untuk tubuh manusia. Maka dari itu konsumsi dengan rutin agar mendapat hasil yang maksimal.

4. Durian

Hasil gambar untuk durian
durian

Selain bikin mabok, durian juga bisa menambah berat badan kalian secara alami loh. Siapa yang tidak kenal dengan buah satu ini? Selain rasanya yang nikmat, durian ternyata juga efektif untuk menaikkan berat badan. Buah ini mengandung sekitar 28,8 karbohidrat untuk setiap 100 gr-nya. yang  kita ketahui, karbohidrat adalah zat yang penting sekali untuk menambah massa tubuh.

Selain itu, durian juga diperkaya dengan fosfor yang mana zat ini memiliki peran penting dalam menangkal radikal bebas. Hal terpenting juga makan durian jangan sering sering karena bisa membuat kalian darah tinggi dan otomatis tensi darah kalian langsung naik. Bahaya jika di konsumsi berlebihan.

5. Anggur

Gambar terkait
anggur

Anggur merupakan buah yang sangat di sukai banyak orang karena rasanya yang manis sedikit asam. Akan tetapi anggur juga bermanfaat buat menambah berat badan secara alami. Buah yang satu ini menjadi makanan penambah berat badan yang juga tidak boleh kalian lewatkan. Anggur mengandung 130 kalori, jumlah yang cukup ideal untuk menaikkan berat badan dengan cepat.

Tidak hanya itu, anggur juga diperkaya zat yang bisa mencegah tubuh dari penyakit seperti Alzheimer dan serangan jantung. Maka dari itu anggur sangat cocok jika di konsumsi setiap hari karena anggur buahnya kecil seperti cemilan hehehe.

Gimana tanggapan kalian? Apakah kalian suka pembahasan artikel kali ini?

Semoga apa yang saya share ke kalian bisa bermanfaat. Jangan lupa share ke teman kalian karena sebagai bentuk support ke saya.

Sampai bertemu di artikel berikutnya. See u guys....!
Advertisement

Iklan Sidebar