Banyak aplikasi yang dibuat untuk Android yang ditawarkan dan juga tersedia di Google Play Store pastinya banyak keuntungan bagi pengguna Android. Tetapi pengguna Android malahan kerap lebih mementingkan aplikasi-aplikasi yang berjenis hiburan misal, seperti aplikasi game, media sosial, aplikasi chattingan, dan juga aplikasi streaming musik maupun video.
Padahal ada salah satu aplikasi yang dimana aplikasi ini lebih manfaat untuk bagi pengguna Android. Aplikasi ini namanya aplikasi office, sangat membantu sekali aplikasi ini. Lebih berguna lagi pada pengguna anak sekolah sampai anak kuliah untuk menyelesaikan tugas-tugas, bagi pekerja kantoran juga lebih penting dalam menyelesaikan pekerjaannya. Namun dianggap sepele bagi pengguna Android, karena dirasa kurang penting.
Untuk pribadi diri saya sendiri sangat membutuhkan untuk mengerjakan tugas-tugas kuliah. Pada awalnya sih juga menyepelekan, tidak berguna menggunakan aplikasi ini. Tetapi ternyata seiring waktu ketika ada tugas kuliah seperti membuat makalah dan lain sebagainya. Itu ternyata membutuhkan aplikasi office untuk mengerjakannya.
Kini di Android sudah tersedia aplikasi office ini untuk membuka Word, Excel, dan Power Point. Tidak harus membuka lewat PC ataupun laptop. Berikut akan saya ulas tentang lima aplikasi Office. Langsung saja simak sampai akhir.
5 Aplikasi Pembuka Office Android Terbaik
1. WPS Office
Aplikasi yang satu ini termasuk terlengkap untuk membuka office, pastinya kamu sudah tahu aplikasi ini, karena aplikasi ini sudah ada bawaan hp smartphone kamu. Yang awalnya bernama Kingsoft office yang sekarang sudah berganti WPS Office, aplikasi ini berakronim atau kepanjangan dari Writer, Presentation dan Spreadsheets (WPS).
Aplikasi ini salah satu paling terbaik banyak para pengguna kurang lebih dari 1 juta pengguna dari Play Store. Maka tidak heran banyak yang menggunakannya karena aplikasi WPS memberikan fitur mampu membuka dokumen office, dapat mengakses file yang tersimpan di storage kamu, dan juga menyediakan fitur keamanan untuk memberikan password terhadap file yang nantinya ingin diamanlan.
2. Office Suite
Aplikasi Office Suite juga biasanya sudah ada bawaan di hp smartphone kamu yang dapat membuka segala jenis file, bahkan juga diluar format basic Microsoft. Apa saja yang dapat dibuka aplikasi ini tidak hanya format file seperti DOC, DOCM, XLSX, XLS, XLSM, PPT, PPTX, PPS, PPSX, PPTM, dan PPSM, dan yang lainnya juga bisa membaca file seperti RTF, TXT dan ZIP. Maka aplikasi ini sering disebut lebih dari sekedar aplikasi office.
Aplikasi ini dapat mensinkronkan data atau file dengan baik atau dengan cepat dalam versi berbayarnya. Walaupun ada versi yang berbayara, namun versi yang gratis sudah cukup menyediakan semua fitur seperti yang sudah disebutkan sebelumnya tadi.
3. Polaris Office
Aplikasi Polaris Office tidak jauh beda dengan office suite, dapat membaca semua jenis file dari yang DOC/DOCX, HWP, PPT/PPTX, TEXT, XLS/XLSX sampai file jenis PDF. Aplikasi ini juga menawarkan fitur untuk melihat, menampilkan, mengedit dan menyimpan tulisan kalian dengan segala tipe dokumen. Pengguna aplikasi ini kurang lebih 578 ribu pengguna di Play Store.
Aplikasi ini selain menawarkan berbagai fitur, dalam tampilannya aplikasi ini sangat friendly sehingga membuat penggunanya menjadi nyaman saat menggunakannya. Dalam penyimpanan sudah disediakan cloud drive sendiri dalam aplikasi ini, yang bernama Polaris Drive.
4. Microsoft Word, Exel, Power Point
Perusahaan Microsoft juga menyediakan aplikasi office untuk pengguna Android, yang di beri nama Microsoft word, Microsoft Exel, dan juga Microsoft Power Point.
Aplikasi ini dibuat dengan terpisah yang sudah tersedia di Play Store dengan pengguna yang kurang lebih dari Microsoft Word dengan 3 juta pengguna, Exel dengan 1 juta pengguna, dan PowerPoint dengan 1 juta pengguna juga. Maka tidak heran jika penggunanya banyak karena aplikasi ini mendukung hampir semua fitur yang ada di aplikasi PC atau laptop. Pastinya tiga aplikasi ini anda dapat menginstal dengan gratis.
5. Google Drive
Pastinya kamu sudah tahu dengan aplikasi Google Drive ini untuk menyimpan semua data file yang kamu ingin simpan di drive. Apakah aplikasi ini juga memberikan fitur untuk membuka office?
Aplikasi ini juga mampu membuka jenis file dokumen, karena hadirnya aplikasi ini bertujuan untuk mempermudah akses hp smartphone atau gadget kamu dengan OS ciptaan google itu sendiri. Dengan pengguna di Play Store kurang lebih 4 juta pengguna.
Pilih aplikasi yang terbaik untuk android kamu. Selamat mencoba.
Advertisement