Info Populer 2022

jenis - jenis luka berdasarkan sifat kejadian, penyebab, tingkat kontaminasi kedalaman dan luas, juga waktu penyembuhan nya

jenis - jenis luka berdasarkan sifat kejadian, penyebab, tingkat kontaminasi kedalaman dan luas, juga waktu penyembuhan nya
jenis - jenis luka berdasarkan sifat kejadian, penyebab, tingkat kontaminasi kedalaman dan luas, juga waktu penyembuhan nya
Setelah sebelumnya artikel "Luka, penyebab, jenis, penanganan dan proses penyembuhan" telah dipublikasikan. sekarang lanjut lagi. pembahasan kali ini masih tentang luka yaitu "jenis luka". Dalam dunia medis jenis - jenis luka dibagi menjadi beberapa jenis, berdasarkan sifat kejadian, penyebab, tingkat kontaminasi kedalaman dan luas, juga waktu penyembuhan nya. untuk lebih jelas berikut penjelasan tentang jenis - jenis luka.

Jenis - jenis luka
Jenis-jenis luka digolongkan berdasarkan :

Berdasarkan sifat kejadian luka

Berdasarkan sifat kejadian luka dapat bibedakan menjadi luka disengaja dan luka tidak disengaja.

1. Luka disengaja yaitu (luka terkena radiasi atau bedah)

2. Luka tidak disengaja dibagi menjadi 2 yaitu luka tertutup dan luka terbuka

a. Luka tertutup : luka dimana jaringan yang ada pada permukaan tidak rusak (kesleo, terkilir, patah tulang, dsb).

b. Luka terbuka : luka dimana kulit atau selaput jaringan rusak, kerusakan terjadi karena kesengajaan (operasi) maupun ketidaksengajaan (kecelakaan).

Berdasarkan penyebabnya

Berdasarkan penyebabnya, luka dibedakan menjadi dua jenis luka yaitu luka mekanik dan luka non mekanik.

1. Luka mekanik (cara luka didapat dan luas kulit yang terkena)

a. Luka insisi (Incised wound), terjadi karena teriris oleh instrumen yang tajam. Luka dibuat secara sengaja, misal yang terjadi akibat pembedahan.

b. Luka bersih (aseptik) biasanya tertutup oleh sutura setelah seluruh pembuluh darah yang luka diikat (ligasi).

c. Luka memar (Contusion Wound), adalah luka yang tidak disengaja terjadi akibat benturan oleh suatu tekanan dan dikarakteristikkan oleh: cedera pada jaringan lunak, perdarahan dan bengkak, namun kulit tetap utuh. Pada luka tertutup, kulit terlihat memar.

d. Luka lecet (Abraded Wound), terjadi akibat kulit bergesekan dengan benda lain yang biasanya dengan benda yang tidak tajam.

e. Luka tusuk (Punctured Wound), luka ini dibuat oleh benda yang tajam yang memasuki kulit dan jaringan di bawahnya. Luka punktur yang disengaja dibuat oleh jarum pada saat injeksi. Luka tusuk/ punktur yang tidak disengaja terjadi pada kasus: paku yang menusuk alas kaki bila paku tersebut terinjak, luka akibat peluru atau pisau yang masuk ke dalam kulit dengan diameter yang kecil.

f. Luka gores (Lacerated Wound), terjadi bila kulit tersobek secara kasar. Ini terjadi secara tidak disengaja, biasanya disebabkan oleh kecelakaan akibat benda yang tajam seperti oleh kaca atau oleh kawat. Pada kasus kebidanan: robeknya perineum karena kelahiran bayi.

g. Luka tembus/luka tembak (Penetrating Wound), yaitu luka yang menembus organ tubuh biasanya pada bagian awal luka masuk diameternya kecil tetapi pada bagian ujung biasanya lukanya akan melebar, bagian tepi luka kehitaman.

h. Luka bakar (Combustio), luka yang terjadi karena jaringan tubuh terbakar.

i. Luka gigitan (Morcum Wound), luka gigitan yang tidak jelas bentuknya pada bagian luka.

2.. Luka non mekanik : luka akibat zat kimia, termik, radiasi atau serangan listrik.

Berdasarkan tingkat kontaminasi

Berdasarkan tingkat kontaminasi, luka dapat dibedakan menjadi 4 jenis yaitu clean wound (luka bersih), clean-contamined wound (luka bersih terkontaminasi, contamined wound, dan dirty or infected wound (luka kotor atau infeksi).

1. Clean Wounds (luka bersih), yaitu luka bedah takterinfeksi yang mana tidak terjadi proses peradangan (inflamasi) dan infeksi pada sistem pernafasan, pencernaan, genital dan urinari tidak terjadi. Luka bersih biasanya menghasilkan luka yang tertutup, jika diperlukan dimasukkan drainase tertutup. Kemungkinan terjadinya infeksi luka sekitar 1% – 5%.

2. Clean-contamined Wounds (luka bersih terkontaminasi), merupakan luka pembedahan dimana saluran respirasi, pencernaan, genital atau perkemihan dalam kondisi terkontrol, kontaminasi tidak selalu terjadi, kemungkinan timbulnya infeksi luka adalah 3% – 11%.

3. Contamined Wounds (luka terkontaminasi), termasuk luka terbuka, fresh, luka akibat kecelakaan dan operasi dengan kerusakan besar dengan teknik aseptik atau kontaminasi dari saluran cerna. Pada kategori ini juga termasuk insisi akut, inflamasi nonpurulen. Kemungkinan infeksi luka 10% – 17%.

4. Dirty or Infected Wounds (luka kotor atau infeksi), yaitu terdapatnya mikroorganisme pada luka.


Berdasarkan kedalaman dan luasnya luka

Berdasarkan kedalaman dan luasnya luka dapat dibedakan menjadi 4 jenis yaitu satdium I "superfisial", stadium II "partial thickness", stadium III "full thickness" dan stadium IV " full thickness".

1. Stadium I : Luka Superfisial (Non-Blanching Erithema) : yaitu luka yang terjadi pada lapisan epidermis kulit.

2. Stadium II : Luka “Partial Thickness” : yaitu hilangnya lapisan kulit pada lapisan epidermis dan bagian atas dari dermis. Merupakan luka superficial dan adanya tanda klinis seperti abrasi, blister atau lubang yang dangkal.

3. Stadium III : Luka “Full Thickness” : yaitu hilangnya kulit keseluruhan meliputi kerusakan atau nekrosis jaringan subkutan yang dapat meluas sampai bawah tetapi tidak melewati jaringan yang mendasarinya. Lukanya sampai pada lapisan epidermis, dermis dan fasia tetapi tidak mengenai otot. Luka timbul secara klinis sebagai suatu lubang yang dalam dengan atau tanpa merusak jaringan sekitarnya.

4. Stadium IV : Luka “Full Thickness” yang telah mencapai lapisan otot, tendon dan tulang dengan adanya destruksi/kerusakan yang luas.

Berdasarkan waktu penyembuhan luka

Berdasarkan waktu penyembuhannya, luka dapatdibedakan dalam 2 jenis yaitu luka akut dan luka kronis.

1. Luka akut : yaitu luka dengan masa penyembuhan sesuai dengan konsep penyembuhan yang telah disepakati.

2. Luka kronis : yaitu luka yang mengalami kegagalan dalam proses penyembuhan, dapat karena faktor eksogen dan endogen.

Daftar Pustaka
  • Bobak, K. Jensen. 2005. Perawatan Maternitas. Jakarta, EGC.
  • Dudley HAF, Eckersley JRT, Paterson-Brown S. 2000. Pedoman Tindakan Medik dan Bedah. Jakarta, EGC.
  • Johnson, Ruth, Taylor. 1997. Buku Ajar Praktek Kebidanan. Jakarta, EGC.
  • Kaplan NE, Hentz VR. 1992. Emergency Management of Skin and Soft Tissue Wounds, An Illustrated Guide. USA, Boston, Little Brown.
  • Kozier, Barbara. 1995. Fundamental of Nursing : Concepts, Prosess and Practice : Sixth edition, Menlo Park, Calofornia.
  • Oswari E. 1993. Bedah dan Perawatannya. Jakarta, Gramedia.
  • Potter. 2000. Perry Guide to Basic Skill and Prosedur Dasar, Edisi III, Alih bahasa Ester Monica. Jakarta, Penerbit Buku Kedokteran EGC.
  • Samba, Suharyati. 2005. Buku Ajar Praktik Kebidanan. Jakarta, EGC.
Advertisement

Iklan Sidebar